Minggu, 01 Maret 2015

Lanjutan Penggunaan Menu dan Ikon Pada Pembuatan Dokumen Pengolahan Kata II



a.       Mengatur Format Tabel
1.      Menggunakan Table Styles
Cara pertama adalah menggunakan Table Styles yang sudah disediakan Microsoft Word. Cara ini bisa digunakan untuk memberi warna dan garis dengan cepat pada tabel.
·         Klik tabel yang ingin diformat.
·         Pada Table Tools, klik Design tab.
·         Di Table Styles grup, tempatkan kursor di setiap style untuk melihat tampilan tabel.
Table Styles
·         Klik style yang ingin digunakan.
·         Di bagian Table Style Options grup, centang kotak elemen tabel yang ingin digunakan, seperti Header Row, Total Row, dan lain-lain.



b.      Mencetak Dokumen
1.      Menggunakan fasilitas print preview untuk melihat hasil cetakan di layar.
·         Klik button ms. office word
·          Pilihlan Menu Print - kemudian pilihlan Print Preview, lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini :
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjZUn1ESas-nxwbhfm0Ce7kiRAy_1-RdIiFMwM8bnkWozjWTPeHqzwcBxv2_O85LClpo3oG2daaSgEdBXpl0OR7yGs-gO140oaEdDFa3_6DgagGB7-uYkXqF4zD1Y_4wVaOeLSgQa9Xm9A/s1600/print+preview+1.jpg
·          Jika kalian sudah klik Print Preview maka akan muncul jendela baru yang menunjukkan itulah nanti hasil documen yang kalian buat saat nanti akan di Print.
·          Jika kalian sudah merasa cukup dengan hasil print preview tersebut bisa langsung kalian tekan Print agar documen tersebut bisa langsung di Print dengan printer, jika dirasa masih kurang bagus dan rapi silahkan kalian klik Close Print Preview dan lakukan pengeditan documen.

2.      Mencetak Dokumen melalui Printer
·         Buka lembar kerja ms word yang akan dicetak
·         Selanjutnya klik office button pada pada bagian pojok kiri atas sehingga akan muncul popup menu, kemudian pilih pint. atau untuk cara lebih cepat klik CTRL + P untuk mencetak dokumen.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhPqR4g-QzeqBat8uxVbD_R_bmcXqH79u_XIQGP7JIOE97FMHNmSs3L47BU9b3W3YCsusUyW8imsPJq68yPbdEqi0I5eLwrki_o02oVPGJ94XuLmks7n7Suw07ELhnZBC4r6iYKky64DBQ/s1600/mencetak+dokumen.jpg
·         Langkah selanjutnya akan muncul jendela print. Pada jendela ini akan ada beberapa pilihan dan konfigurasi yang harus dilakukan sebelum mencetak dokumen.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEit-X6iQtJwKZ07XRbNyIOzxtoXZ7edu1RhqxrBBE7VwfrZNtcV3a4CBuXY0eFz4r56-dCNQqyIzEnFCA-aGM_3R9IpsJGQUcMsxJm_QOxvdggeSbrFTdWrbRKPXfOYeFHODqtapgigDx8/s1600/mencetak+dokumen+ms+word.jpg
·         pada pilihan printer name : terdapat pilihan printer yang akan digunakan untuk mencetak lembar kerja, pada pilihan ini sesuaikan dengan printer yang sedang anda gunakan dan sedang menancap pada komputer anda.
·         Page range adalah pilihan untuk mencetak dokumen yang meliputi: all yang artinya jika kita memilih pilihan ini maka semua dokumen yang ada pada lembar kerja akan dicetak secara keseluruhan. Current page yaitu pilihan dimana kita akan mencetak dokumen yang kita pilih saja, artinya dokumen yang dicetak adalah dokumen dimana pointer mouse diletakkan. Pages berfungsi untuk mencetak dokumen sesuai dengan halaman yang dipilih.
·         Selanjutnya ada pilihan copies, pada menu ini adalah pengaturan untuk mengatur jumlah copian yang akan dicetak
·         Selanjtnya klik OK




Tidak ada komentar:

Posting Komentar